Tarian Bumi
Judul Buku : Tarian Bumi
Penulis : Oka Rusmini
Tebal : 186 halaman, baca di SCOOP
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Cetakan ketiga : Maret 2017
Semua harus dihadapi dengan berani. Semua orang memiliki peristiwa-peristiwa besar dalam hidupnya.
Sekar sudah capek menjadi orang miskin. Sudah dikucilkan tetangga karena bapaknya diduga PKI, ibunya dirampok dan diperkosa pula. Bagi Sekar, jalan menuju kebahagiaan yang ia cari adalah dengan menjadi seorang penari dan menikah dengan lelaki Brahmana. Apapun akan ia lakukan demi mendapatkan kebahagiaan tersebut sekalipun menjadikan hati dan telinganya beku dan batu dari gunjingan orang-orang.
Telaga lahir di keluarga terhormat, keluarga Brahmana. Ibu dan neneknya amat menyayangi Telaga dengan cara mereka yang berbeda. Sang Ibu terkadang amat menuntut Telaga dengan dalih untuk kebahagiannya, sedangkan sang nenek selalu menjejali Telaga dengan petuah kebangsawanan.
Komentar
Posting Komentar